ANALISIS HUMAN ERROR PADA PENGEMUDI PT. BAGONG DEKAKA MAKMUR (STUDI KASUS PENGEMUDI RUTE SURABAYA-TULUNGAGUNG)

ROZI, FATKHUR (2025) ANALISIS HUMAN ERROR PADA PENGEMUDI PT. BAGONG DEKAKA MAKMUR (STUDI KASUS PENGEMUDI RUTE SURABAYA-TULUNGAGUNG). Diploma thesis, POLITEKNIK KESELAMATAN TRANSPORTASI JALAN.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
21021037-SKRIPSI-ABSTRAK.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB 1)
21021037-SKRIPSI-BAB_1.pdf

Download (105kB) | Preview
[img] Text (BAB 2)
21021037-SKRIPSI-BAB_2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (196kB) | Request a copy
[img] Text (BAB 3)
21021037-SKRIPSI-BAB_3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (303kB) | Request a copy
[img] Text (BAB 4)
21021037-SKRIPSI-BAB_4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (533kB) | Request a copy
[img]
Preview
Text (BAB 5)
21021037-SKRIPSI-BAB_5.pdf

Download (106kB) | Preview
[img] Text (LAMPIRAN)
21021037-SKRIPSI-LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (897kB) | Request a copy

Abstract

Tingginya angka kecelakaan lalu lintas di Kabupaten Tulungagung, khususnya pada trayek bus AKDP PT. Bagong Dekaka Makmur, menjadi perhatian serius. Trayek Surabaya – Kediri – Tulungagung mencatat insiden tertinggi, dengan penyebab utama berasal dari kesalahan manusia (human error), baik dari pengemudi internal maupun pihak lain. Penelitian ini bertujuan mengidentifikasi faktor-faktor penyebab kecelakaan yang berkaitan dengan aspek manusia serta memberikan strategi perbaikan untuk meminimalisasi risiko kecelakaan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah HEART (Human Error Assessment and Reduction Technique), SHERPA (Systematic Human Error Reduction and Prediction Approach), dan RCA (Root Cause Analysis). HEART digunakan untuk menilai keandalan tugas pengemudi, SHERPA untuk mengidentifikasi jenis kesalahan berdasarkan keterampilan dan kebiasaan, sementara RCA digunakan untuk menemukan akar masalah menggunakan fishbone diagram. Hasil HEART menunjukkan bahwa tugas “menaati peraturan lalu lintas” memiliki tingkat probabilitas kesalahan tertinggi (HEP = 0,53). Faktor penyebab kecelakaan berdasarkan aspek tugas pengemudi seperti kebiasaan ugal-ugalan pengemudi karena tidak mendapatkan pelatihan safety driving karena anggaran pelatihan tidak diprioritaskan, kebiasaan ugal-ugalan pengemudi karena belum memiliki sistem monitoring pengemudi yang mendukung, dan tidak fokus saat mengemudi karena butuh respon cepat ketika berkomunikasi melalui gadget. Strategi perbaikan yang diberikan yaitu membuat rencana anggaran program pelatihan keselamatan berkendara dan sertifikasi pengemudi, memasang teknologi driver monitoring, penggunaan crew sebagai pengelola komunikasi, dan melakukan kemitraan dengan layanan kesehatan eksternal tersertifikasi untuk pemeriksaan kesehatan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Human error, HEART, SHERPA, RCA, Fishbone Diagram
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > GF Human ecology. Anthropogeography
T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering
T Technology > TS Manufactures
Divisions: Teknologi Rekayasa Otomotif > Teknologi Rekayasa Otomotif
Depositing User: 21021037 21021037
Date Deposited: 25 Jul 2025 04:11
Last Modified: 25 Jul 2025 04:11
URI: http://eprints.pktj.ac.id/id/eprint/3793

Actions (login required)

View Item View Item